Disable and Enable Packages Mikrotik

4:28:00 AM , 0 Comments

Assalamualikum wr wb

Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang cara menonaktifkan(disable) dan mengaktifkan(enable) paket mikrotik.

Disable berfungsi untuk menonaktifkan suatu paket yang anda tidak butuhkan, contohnya saya tidak membutuhkan paket wireless, karena saya menggunakan router mikrotik yang tidak ada wirelessnya.
Enable berfungsi untuk mengaktifkan suatu paket yang sudah anda disable, contohnya saya mau mengeksekusi paket wireless maka saya harus enable paket wireless terlebih dahulu.
Lansung saja simak langkah langkah berikut

Disable Packages

1) Langkah pertama masuk ke router dengan winbox, kemudian klik tombol System lalu pilih packages.
System --> Packages

2) Selanjutnya akan muncul tampilan dari menu Package yaitu beberapa paket yang ada pada router anda. Karena pada saat ini ane menggunakan virtual mikrotik dan tidak membutuhkan paket wireless maka ane ingin menon-aktifkan paket tersebut. Caranya pilih paket wireless kemudian klik tombol Disable.

Atau bisa juga anda konfig lewat terminal dengan menggunakan perintah berikut. Tapi kalau anda sudah mendisable lewat GUI tidak bisa mendisable lagi di CLI(pilih salah satu saja)
system package disable wireless

3) Selanjutnya paket wireless akan dijadwalkan untuk dinon-aktifkan. Pada tahap ini paket wireless masih aktif, anda perlu mereboot router anda agar paket tersebut berhasil dinonaktifkan.


4) Reboot dengan terminal dengan mengetikan perintah berikut ini.
system reboot

5) Kemudian masuk kembali ke router mikrotik anda, dan lihat hasilnya apakah paket wireless berhasil di non-aktifkan. Terlihat pada gambar dibawah ini paket wireless sudah tidak aktif lagi, berarti proses non aktif tadi berhasil.


6) Anda juga dapat mengeceknya lewat terminal dengan memberikan perintah berikut ini, dan terlihat bahwa ada tanda silang pada paket wireless. Itu tandanya paket wireless sudah tidak aktif lagi.
system package print

Enable Packages Mikrotik

1) Langkah pertama masuk ke router dengan winbox, kemudian klik tombol System lalu pilih packages.
System ---> Packages

2) Karena pada konfigurasi di atas ane sudah menon-aktifkan paket wireless, sekarang ane akan mengaktifkan(enable) paket wireless tersebut. Karena paket yang bisa di enable hanya paket yang sudah di non-aktifkan lebih dahulu. Pilih paket wireless lalu klik tombol Enable.


3) Selanjutnya paket wireless ente akan dijadwalkan untuk diaktifkan. Untuk menerapkan proses pengaktif-an paket wireless ini ente harus mereboot router dulu.


4) Untuk mereboot router, ente bisa eksekusinya lewat terminal dengan memberikan perintah berikut ini.
system reboot

5) Setelah reboot, masuk kembali ke router mikrotik ente. Kemudian liat hasil pada paket yang tadi baru saja ente enable. Berikut ini terlihat bahwa paket wireless sudah aktif, dan penjadwalanya(schedule) juga sudah hilang.


Alhamdulillah semoga bermanfaat
Mohon maaf apabila terdapat kesalahan
Wassalamualaikum wr wb

Pandutama

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

0 comments: